12/19/2012 -
aulia's diary
No comments
Rindu
4
hari ini adalah perjalanan pembelajaran. Pembelajaran untuk lebih memahami
posisi dan sosialisasi, sosialisasi indah tentang persahabatan. Aku banyak
mendengar curahan hati dari beberapa teman yang mugnkin tidak terlalu dekat
denganku, tapi aku sangat menghargai mereka karena mereka pun begitu kepadaku.
Ada yang bercerita tentang pacarnya yang terlalu baik, ada yang bercerita
tentang perasaannya pada teman satu kampusnya, ada yang bercerita tentang
betapa bejat pacarnya tapi dia sangat yakin bahwa pacarnya akan berubah. kami
membuka forum sharing dan saling
membagi saran, hingga sebuah ucapan-ucapan itu membuatku sadar bahwa aku butuh
sahabat-sahabatku.
Mbak nida : “ des, kamu
yakin kalo rachman bakal berubah? “
Mbak desi : “aku yakin, walaupun aku tu kalo jauh
emang benci banget sama dia tapi entar kalo ketemu bakalan diem dan aku malah
nggak mau pisah “
Mbak umi : “ tapi desi, kita sebagai temen-temen
kamu nggak mau kamu kenapa-kenapa “
Mbak tata : “ udahlah, seberapapun kita kasih
masukan ke desi, kita tetep nggak akan bisa ngerubah keputusan dia. Kita juga
nggak ada hak buat maksa dia, semua keputusan itu ada ditangan desi. Kita Cuma bisa
kasih masukan, bukan paksaan “
Inikah
rindu? Tiba-tiba aku mulai berbicara dengan pikiranku sendiri. Kutanya apakah
aku yang salah karena aku telah jauh dari sahabat-sahabatku? Siapa yang
menyebabkan ini? Dan kutemukan jawabannya. Aku yang salah, i know I less concern and was too busy with my own world, but now I
know that I miss you all my bestfriends. How are you my angels?
0 comments:
Post a Comment